Thursday, August 11, 2011

The Science of Luck by Bong Chandra



Itu adalah judul dari buku dan seminar dari Bong Chandra, motivator termuda no 1 se Asia. Gue udah baca bukunya, dari beberapa bulan lalu. Bukunya sangat dahsyat! Bahasanya sederhana dan mudah dimengerti.

Dan keajaiban pun mulai terjadi melalui twitter (lagi). Secara tidak sengaja gue melihat sebuah tweet , menyebutkan akan ada seminar @BongChandra di Gramedia Expo tanggal 13 Agustus 2011 !

Tanpa pikir panjang, gue langsung daftar seminar itu. Beberapa saat kemudian, gue baru inget ternyata hari itu bertepatan dengan seminar di kampus, dari jam 9-12.. siang.

Gue pesimis bisa ikut.. Tapi gue tanya lagi dengan panitianya, kepastian jam berapa seminar dimulai. Gue deg degan menunggu jawaban dari panitia tersebut..

Hape gue pun getar getar dan gue melihat tulisan, "dari jam 13-17." WAA gue seneng banget, bisa ikut seminar tersebut.

Tidak puas sampai di situ, gue mengajuin diri menjadi panitia seminar. Alasannya? Gue pengen lebih banyak orang bisa ikut seminar ini. Karena bukunya sangat bermanfaat sekali untuk gue, apalagi seminarnya nanti.

Trus gue sedikit banyak, terinspirasi dari beliau untuk menjadi orang sukses di masa muda. Dan puji Tuhan, udah banyak prestasi yang gue dapat. Dari menjadi pebasket sukses dan menjadi motivator termuda no 1 di Bontang. :)

Jujur itu adalah karena beliau yang menginspirasi gue, muda bukanlah halangan untuk sukses!


Alasan kedua adalah mendapatkan pengalaman, pengalaman berorganisasi, mengurus seminar, dan menjual seminar kepada orang orang. Gue tau, pengalaman ini akan sangat berguna untuk karir gue sebagai motivator nanti. Amin.

Sampai saat ini, udah lumayan banyak sih yang ikut, 18 orang yang gue berhasil ajak. Dan tidak sedikit yang menolak gue. Tapi ya biasalah dalam penjualan. Hehehe

Tapi gue tau, itu adalah sarana gue untuk bertumbuh. Bertumbuh selalu menjadi jauh lebih baik. :) Seperti asal usul mutiara,

Oke, buat yang mau ikut, silahkan mention twitter gue @AndreasBordes atau sms gue di 0857 520 86 778

Ayo yang di Surabaya buruan daftar! Tinggal beberapa jam lagi menuju seminar! :)

Semoga bermanfaat! Salam Dahsyat!

No comments:

Post a Comment