Kekuatan tersebut adalah kekuatan pengambilan keputusan. Kedengerannya sepele, masa’ memilih berpengaruh sama kehidupan kita? Tapi coba direnungkan hal ini:
Setiap detik, kita dituntut untuk memutuskan sesuatu. Entah memutuskan setelah ini kita mau ngapain, memilih untuk memakai baju yang mana untuk acara nanti. Bahkan kita terserah memilih untuk bahagia, atau nggak.
Bayangin kalau kita asal"an ketika mengambil keputusan. Keputusan kita ga dipikirin dulu konsekuensinya.
Misalnya ketika main basket ato main bola lah, kita harus membuat decision making yang cepat dan tepat. Gue ulangin sekali lagi, CEPAT dan TEPAT!
Kalo misalnya kalian lambat mengoper bola, pasti bola tersebut akan di rebut oleh lawan, walaupun tepat. Dan jika kalian cepat mengoper tapi tidak tepat, bola pun tetap akan direbut. See? Diperlukan kombinasi antara cepat dan tepat.
Ada satu cara yang bisa bikin kita buat keputusan cepat dan tepat dalam pertandingan.
Yaitu berlatih, dan pengulangan. Latih terus kemampuan decision making anda. Jika anda gagal, jangan malah down! Tanamkan dalam diri kalian, TIDAK ADA KATA GAGAL, YANG ADA HANYA SUKSES ATAU BELAJAR! (kata” dari Tung Desem Waringin)
Berarti kita mesti belajar lagi, menganalisa kesalahan kita, dan memperbaikinya. Dengan begitu, kemampuan kita membuat keputusan akan meningkat, dan anda akan mengerti kapan harus mengoper, menembak, dan men-dribble bola. Semua itu akan keluar secara alami, ketika kita selalu belajar dari pengalaman kita sebelumnya.
Bermain basket atau bermain bola pun akan terasa menyenangkan, semua mengalir begitu saja, dan kita selalu berhasil mencetak poin.. seperti Ronaldinho, dia selalu senyum ketika bermain, walaupun terlihat tidak serius, permainannya sangat patut diacungi 4 jempol.
Kalo di basket, yang punya decision making skill paling hebat, menurutku, STEVE NASH!
No comments:
Post a Comment