Wednesday, April 3, 2013

Tips Backpacker di Singapura (Part 4 End)

Mungkin kami adalah turis yang paling boros. Karena kami selalu membeli tiket baru kalau naik kereta, padahal tiket tersebut, bisa diisi ulang.


3 hari di Singapur aja, banyak banget tiketnya. Gimana kalau sebulan. Hehehe.

Mungkin bagi yang udah baca bagian 1, bagian 2, & bagian3 tentang perjalanan saya di Singapura, sebenarnya biasa aja.

Yang membuat spesial adalah, biaya liburan ini berasal dari jerih payah saya di tahun 2012. Sebagian penghasilan, saya sisihkan untuk merayakan ulang tahun di S'pore. Saya ngasih reward kepada diri saya sendiri. Terima kasih ya Andreas Bordes, atas kerja kerasnya. :)

Thanks God, it’s dream comes true. :)

Saya teringat ada kutipan, “Learn before you earn.” Sebelum kita mendapatkan yang kita inginkan, kita harus belajar dulu caranya.

Begitu banyak cara belajar, bisa belajar dari pengalaman diri sendiri, maupun dari orang lain. Kalau kita belajar dari buku, kita akan belajar pengalaman bertahun tahun orang tersebut, dan kita tidak perlu jatuh di lubang yang sama, sehingga mempercepat kita untuk sukses.

Saya bisa seperti ini karena telah belajar dari yang terbaik, yaitu Pak Tung Desem Waringin (@TungDW) , mengikuti hampir semua seminar Beliau. Membaca 2 buku Beliau yang sangat dahsyat, Financial Revolution & Marketing Revolution.

Salah satu buku yang saya rekomendasikan, untuk menjadi anak muda yang sukses di sekolah, dan kehidupan adalah buku ini -> . klik di sini

Semoga buku tersebut, bisa membantu Anda untuk jauh lebih sukses dan dahsyat.

Semoga bermanfaat! Salam Dahsyat!

Follow me on twitter@AndreasBordes